Jumat, 10 Februari 2012


Pengertian Ram Rom dan Fungsinya pada Memory Komputer

Pengertian Ram Rom dan Fungsinya pada Memory Komputer. tentu kita sudah kenal dengan yang namanya RAM/ROM yang berfungsi sebagai memory pada suatu komputer PC ataupun Laptop yang sering kita pakai, namun apakah kita mengenal dengan jelas apakah pengertian dari berbagai perangkat tersebut secara detail? menurut anda apakah Pengertian RAM tersebut? apakah Pengertian ROM atau memory pada fungsi sebuah komputer yang anda gunakan? apakah anda dapat menjawab pertanyaan simple dan sering kita gunakan dengan kata – kata ketika ingin membeli komputer, pastilah kita bertanya berapa kapasitas RAM, berapa Giga Memory pada komputer tersebut akan ditanamkan? well.. pada kali ini kita akan bahas sedikit pengetahuan mendasar agar semua dapat mengetahui dengan jelas apakah yang dimaksud dengan Pengertian Ram Rom dan Fungsinya pada Memory Komputer tersebut.
Pengertian RAM / ROM Memori Komputer :
RAM (Random Access Memory) adalah memory sementara atau alat penyimpan data sementara untuk diproses di processor/CPU atau dipindahkan ke tempat lain (misalnya harddisk). RAM tidak bisa menyimpan data, begitu daya listrik mati maka isinya juga hilang. Besaran Ram ditentukan oleh rumus MB ada 128 MB 256 MB 512 MB 1 GB dan seterusnya.
Di dalam ranah komputer mengenal beberapa jenis memori, tetapi saya batasi hanya memori yang masih beredar di pasaran baik second maupun baru.
SDRAM
Single Data RAM adalah memori yang biasa di pakai di komputer Pentium 3 kebawah. kadang ditemukan juga di Pentium 4 awal.
dikenal dengan istilah PC 100 atau PC 133
SDRAM
DDRAM ( DDR1 )
Double Data, adalah jenis memori yang dipakai untuk Pentium 4 ke atas, sepeti terlihat pada gambar dibawah ini
DDR1
DDR2
DDR2
Perbedaan DDR1 dengan DDR2 bentuknya yang agak mirip dan beda clock, RAM kedua jenis ini tidak bisa dipakai sembarangan DDR2 biasanya dipakai untuk komputer yang berprosesor Dual Core / Core 2 Duo. Lock di mulai dengan PC4200 PC5300 PC6400
dan sekarang komputer sudah lebih canggih dengan pemakaian DDR3 dengan kecepatan diatas 5 giga yang bisa di upgrade lebih tinggi lagi, jadi memang komputer sangat diperlukan dan sudah menjadi barang wajib bagi setiap orang bbaik untuk hanya bermain games ataupun untuk pekerjaan sehari – hari, ram juga menjadi komponen yang utama dalam menjalankan kecepatan suatu komputer, karena dengan memory yang lapang akan membuat pekerjaan sebuah PC akan lebih ringan.
nah semoga saja dengan berbagai pengertian Ram diatas tadi dapat menjadi manfaat bagi kita semua, dan menjadi lebih memahami berbagai detail dari suatu PC/Laptop/Komputer selain sejarah Icon Komputer heeee.
sekian untuk postingan Pengertian Ram Rom dan Fungsinya pada Memory Komputer.
Posted by SalahSatu.Com 0 Responses
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar